Kamis, 10 Juli 2008

Hasil Quick Count Pilkada Maluku 2008

Masyarakat Maluku telah selesai memilih kepala daerahnya secara langsung. Biar dong yang pilih langsung saja supaya dong bisa tarus kas ingat kalau para pemimpin yang dong pilih itu seng bikin bae-bae for Maluku.
Dari hasil Quick Count Lingkaran Survei Indonesia (LSI) pada hari Rabu, 9 Juli 2008, hampir dipastikan bahwa Karel Albert Ralahalu dan Said Assegaf menempati posisi teratas dengan 61,81 % suara dari 87,71 % suara yang masuk ke LSI.
Memang belum pasti sih, tetapi Quick COunt sudah terbukti dapat dipercaya setelah coba diterapkan pada beberapa wilayah pemilihan kepala daerah di Indonesia.
Bagaimana dengan yang lainnya? Kita lihat saja nantilah. Tetapi sepertinya Calon yang diusung oleh PDIP ini bakal memimpin Maluku satu periode lagi.
Apakah ini menggambarkan bahwa para caleg dari PDIP di Maluku dapat memperoleh suara terbanyak juga pada 2009? Belum tentu booo....
Pemilu di Maluku sepertinya belum disadari manfaatnya oleh masyarakat. KPUD juga belum bekerja dengan baik. Nyatanya, masih banyak masyarakat yang tidak dapat menggunakan hak pilihnya....
Semoga kenyataan itu dapat menjadi pelajaran berharga untuk Pemilu 2009 nanti.

Sumber: radio baku bae

Tidak ada komentar:

Nyanyian Jemaat GPM No. 36. "Saat Ini"